|
Pasupati Fly Over, Bandung - West Java |
Berpikir negatif atau berpikir positif adalah gaya hidup dengan hasil yang berbeda, dan dari cara bicaranya kita akan tahu. Bila Elia seorang yang berpikiran negatif, saat hambanya berkata bahwa awan yang terlihat hanya sebesar kepalan tangan, ia pasti akan menggerutu, karna hujan tidak mungkin terjadi. Begitu juga saat burung- burung gagak, yang dianggap sebagai binatang haram yang menjijikan datang, ia pasti mengusir dan menghardiknya jauh- jauh, ternyata burung- burung itulah yang membawakan makanan buatnya.
Pikiran negatif akan membawa kita kepada suatu keadaan yang pahit, gelap dan buntu. Inilah yang terjadi pada Saul, raja pertama Israel. Daud adalah aset negara, tapi bagi Saul ia adalah ancaman, dan itulah yang terjadi.
Berpikirlah positif, maka keadaan akan berubah, bahkan di saat- saat sulit sekalipun.
No comments:
Post a Comment